Perencanaan, Pelaksanaan, dan Pelaporan Penilaian Autentik oleh Guru Matematika Madrasah

Authors

  • M Imamuddin IAIN Bukittinggi
  • Isnaniah Isnaniah IAIN Bukittinggi

DOI:

https://doi.org/10.53491/kariwarismart.v2i1.154

Keywords:

Penilaian autentik, Guru Matematika, Madrasah

Abstract

Penilaian autentik merupakan penilaian yang dilaksanakan di sekolah/madrasah oleh guru dalam upaya memperoleh informasi yang akurat terkait perkembangan siswa dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan penilaian autentik serta mengungkap kendala serta penyebabnya terkait pelaksanaan penilaian autentik oleh guru matematika MTs PP Mua’limin Sawah Dangka. Penelitian ini termasuk pada penelitian studi kasus (case study). Subjek dalam penelitian ini 1 Orang guru matematika MTs PP Mu’alimin Sawah Dangka Agam. Untuk mengungkap permasalahan, peneliti menggunakan instrument angket dan wawancara. Angket digunakan untuk mengumpulkan data terkait kesulitan/kendala yang dialami guru dan wawancara untuk mengungkap penyebabnya. Temuan pada penelitian ini adalah: 1) Aspek perencanaan, guru mengalami kesulitan dalam menentukan prosedur pengujian keakuratan informasi, 2) Aspek pelaksanaan, guru kesulitan dalam mengadakan kegiatan pengayaan, dan 3) Aspek pelaporan, guru kesulitan dalam menuliskan deskripsi naratif mengenai skor yang didapat siswa dalam ranah afektif (sikap), kognitif (pengetahuan), dan psikomotor (keterampilan), kesulitan memadukan hasil analisis dari berbagai data/informasi yang didapat, serta kesulitan melakukan dokumentasi hasil penilaian secara sistematis, teliti dan rapi. Penyebabnya: Data belum menggunakan system komputerisasi, ketersediaan alokasi waktu yang belum sesuai dengan ketentuan Permendikbud no 35 tahu 2018, dan guru belum terbiasa untuk menuliskan dalam raport dikarenakan masih baru menjadi guru, selain itu data yang dikumpulkan belum terstruktur dengan baik, serta factor kesibukan untuk mencukupi kebutuhan hidup. Secara keseluruhan pelaksanaan penilaian autentik terkait perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan penialaian autentik oleh guru matematika MTs PP Sawah Dangka termasuk kedalam kriteria baik dengan persentase 69.3%.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-01-04

How to Cite

Imamuddin, M., & Isnaniah, I. (2022). Perencanaan, Pelaksanaan, dan Pelaporan Penilaian Autentik oleh Guru Matematika Madrasah. KARIWARI SMART : Journal of Education Based on Local Wisdom, 2(1), 9-19. https://doi.org/10.53491/kariwarismart.v2i1.154